Selain sebagai petunjuk waktu jam juga dapat digunakan sebagai pajangan blog.Untuk memasang widget jam pada blog caranya gampang,anda tinggal mengunjungi //www.clocklink.com/gallery.php.
Setelah masuk ke situs tersebut tinggal pilih model jam yang akan dipasang pada blog anda.Jika sudah menemukan model yang sesuai keinginan,klik tombol View HTML Tag yang ada di bawah gambar jam yang dipilih.Jika sudah muncul keterangan jam, pilih nama kota dan negara sesuai dengan lokasi anda.Copy code HTML dan pasang pada blog anda.
Selain situs di atas Ada juga bisa mengunjungi www.flashvortex.com.Cara pemasangannya tidak jauh berbeda.Intinya Anda tinggal menyalin kode HTML yang diberikan dan memasang / menempelkan pada widget blog / web Anda.Tampilan jam gratis yang diberikan situs ini cukup bagus.Terutama bagi Anda yang menyukai tampilan animasi pasti menyukai jam-jam di situs ini.
Dan bagi Anda yang menyukai nuansa islami bisa mengunjungi www.al-habib.info/islamic-clock.Di situs ini disajikan jam-jam bernafaskan islam, kalender, mutiara islam, dan aksesoris lain yang dapat melengkapi blog Anda.
Sebenarnya masih banyak situs-situs panyedia tampilan jam untuk menghias blog Anda.Setidaknya dengan ketiga situs yang saya sebutkan di atas, anda sudah memiliki tiga alternatif untuk mencari tampilan jam.Namun ada sedikit kekurangan, dengan adanya tampilan jam di blog Anda maka akan sedikit lebih lambat ketika diakses. Hal ini dikarenakan ketika web / blog anda dibuka, secara otomatis akan me-loading tampilan jam dari situs penyedia jam tadi.
No comments:
Post a Comment